Selasa, 04 Agustus 2015

Membeli Asuransi Mobil

Image Source www.finansialku.com

Sudahkah Anda membeli asuransi mobil? Jika belum sebaiknya Anda pertimbangkan untuk membelinya. Mengapa seperti itu? Karena dengan Anda membeli asuransi mobil berarti Anda telah mengendalikan kerugian finansial saat resiko seperti tabrakan, tergelincir, terbalik, terbakar, dll terjadi pada mobil Anda. Untuk ini, saat untuk Anda membeli asuransi mobil, perhatikan beberapa tips berikut:

Perhatikan reputasi perusahaan

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memperhatikan reputasi perusahaan yang menawarkan asuransi mobil tersebut. Reputasi perusahaan tersebut bisa Anda lihat dari sejak kapan perusahaan tersebut berdiri, optimal atau tidaknya pelayanan yang akan diberikan kepada setiap kliennya, karena banyak tidaknya klien yang komplain pada perusahaan, dll.

Perhatikan pula hal yang dijamin dan tidak dijamin dalam polis asuransi

Anda juga harus memperhatikan hal yang dijamin dan tidak dijamin dalam polis asuransi mobil tersebut. Misalnya, Apa perusahaan asuransi hanya menjamin kerusakan di atas 75% dari nilai pertanggungan (dalam TLO) dan perusahaan tidak akan memberikan ganti rugi jika kerusakan mobil terjadi akibat bencana alam.

Perhatikan bengkel rekanan

Hal yang harus Anda perhatikan adalah cari tahu letak bengkel rekanan dan kualitas dari bengkel tersebut. Maka pertimbangkan jika letak bengkel terlalu jauh. Selain itu, kualitas dari bengkel dalam artian bengkel tersebut memberikan perawatan terbaik terhadap mobil Anda (dari segi pegawai dan spare part).

Pertimbangkan layanan tambahan

Pastikan bengkel tersebut memiliki layanan tambahan yang akan menguntungkan bagi Anda. Layanan tersebut misalnya layanan derek, ambulance, customer service 24 jam, ongkos untuk transportasi, perbaikan di bengkel, new for old, dan lain sebagainya.

Pertimbangkan premi yang ditawarkan

Sebaiknya, pertimbangkan premi yang ditawarkan oleh setiap perusahaan. Bila perlu, Anda bandingkan dengan premi-premi tersebut. Dengan catatan, tarif premi tersebut masih masuk akal (wajar). Artinya, jangan terlalu yakin dengan perusahaan asuransi yang menawarkan premi di bawah standar. Bisa jadi perusahaan tersebut adalah abal-abal.

Pertimbangkan referensi dari keluarga dan Juga teman terdekat

Anda juga harus pertimbangkan referensi dari keluarga atau tempat dekat Anda yang sudah membeli asuransi mobil pada perusahaan tertentu. Cara ini tentunya akan lebih efektif karena mereka lebih tahu terhadap perusahaan tersebut dan agar Anda tidak mengalami penyesalan pada akhirnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar